Resep Sayur Asem Khas Jawabarat
Original Resep "Sayur Asem" Salah satu Makanan Khas Jawabarat yang namanya sudah tersohor di nusantara Resep Sayur Asem Khas Jawabarat silahkan di coba ☺ ☺
Bahan Resep Sayur Asem Khas Jawabarat
- 2 buah labu siam, bersihkan dan potong segi 4
- 1 gelas daun melinjo yang telah disiangi
- 1 ikat kacang panjang, dipotong-potong
- 1 potong nangka muda, diiris kecil
- 2 asam muda, dikupas
- kacang merah secukupnya,direbus lebih dahulu
Bumbu yang dihaluskan :
- 3 kemiri
- 3 cabai hijau
- 4 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1 sdt gula merah
- 1 sdt garam
- 1 sdt terasi
- 2 sdt penyedap rasa/vetsin
- 2 gelas kaldu ayam/ daging
Cara memasak :
Kemiri,
bawang merah, awang putih, terasi dan garam ditumbuk halus, direbus
bersama kaldu. Masukan cabai yang telah dipotong dan asam yang ditumbuk
halus. Tambahkan bumbu lainnya. Rebus air jika sudah mendidih masukan
nangka, jagung, daun melinjo, labu siam, kacang panjang dan kacang
merah.